10 Lagu Favorit Saya!

Siang, Philosophers! Sebutan itu mungkin terdengar aneh, tapi sebutan itu saya gunakan dari sekarang untuk kalian para pembaca blog Filosofi Kehidupan!(Sesuai namanya Filosofi).

Setelah hampir 2 bulan saya tidak menulis di blog ini karena otak saya seret akan inspirasi, maka saya memutuskan untuk hibernasi sejenak dan melakukan pencarian inspirasi dan mengevaluasi hal-hal yang telah saya lakukan selama 1 tahun pertama di SMA. Puji Tuhan, kini saya naik kelas 2 SMA, dan setelah melakukan pendalaman diri, akhirnya saya melanjutkan untuk tetap menulis untuk tetap menyajikan inspirasi dan tulisan yang berkualitas untuk kalian!

Kali ini, bukan sebuah tulisan motivasi atau perenungan yang ingin saya bagikan kepada kalian. Sesuai judul yang tertulis di atas, saya akan membuat sebuah daftar yang berisi 10 lagu favorit saya disertai link ke setiap lagu! Lewat tulisan ini, saya ingin menambah referensi lagu-lagu yang easy-listening, catchy, atau memiliki nilai dan makna yang menyentuh. Langsung saja tanpa basa-basi, mulai dari ranking 10!

10. Maroon 5 - Beautiful Goodbye
Grup band yang digawangi oleh Adam Levine berhasil menempatkan salah satu lagu mereka yang berasal dari album Overexposed, yaitu Beautiful Goodbye, ke dalam posisi 10 daftar lagu favorit saya. Kenapa bisa lagu yang bukan merupakan salah satu single untuk albumnya bisa membuat saya menyukai lagu ini? Jawabannya adalah karena tema perpisahan yang diracik dengan pas oleh Adam Levine bersama melodi yang mellow, easy-listening, dan lirik perpisahan yang menyayat hati. Sekali lagi, ini bukan lagu single, tapi lagu ini berhasil menaklukkan saya.

Best Lyric : "And let them go, let them fly, holding back won't turn back time. Believe me, I've tried."

Maroon 5 - Beautiful Goodbye

9. Coldplay - Ink
Di posisi 9, ada band favorit saya, Coldplay dengan lagunya yang berjudul Ink. Lagu ini merupakan single kelima dalam album keenamnya, Ghost Stories. Ini memang single, tapi lagu ini tertutupi bayang-bayang kesuksesan A Sky Full of Stars yang menjadi hits di puluhan negara. Saya sangat merekomendasikan untuk mendengarkan lagu ini bersamaan dengan video aslinya, karena saya sendiri tersentuh menontonnya.
Lirik yang singkat namun tajam, melodi yang mellow maksimal, suara pemicu galau khas Chris Martin, dan permainan musik yang sendu, saya merasakan Chris Martin melimpahkan keresahan hatinya secara total mengenai perpisahannya dengan sang mantan istri, Gwyneth Paltrow dalam lagu ini. With the totality of farewell feelings, Chris Martin once again created a beautiful tear-pumping song.


Best Lyric : "All I know, is that I love you so. So much it hurts."

Coldplay - Ink


8. James Blunt - Bonfire Heart
Setelah sempat meraih popularitas lewat You're Beautiful, James Blunt kembali menghadirkan lagu yang bagi saya menyenangkan dan cocok didengarkan saat sedang travelling. Bonfire Heart menjadi bukti bahwa kebintangan James Blunt belum meredup dan masih akan tetap bertahan. Lewat aksi gitar yang memikat, lirik yang penuh analogi, dan reff yang joyful, Blunt berhasil mengamankan posisi 8 di daftar ini.

Best Lyric : "Your love is like a soldier, loyal 'til you die."

James Blunt - Bonfire Heart

7. Ariana Grande - One Last Time
Posisi ke-7, akhirnya ada penyanyi wanita! Ariana Grande lewat vokalnya yang lebih dewasa dan permainan EDM pemicu baper yang dimainkan David Guetta(Yang juga penulis lagu ini), lagu ini berhasil menjadi lagu pilihan saya ketika awan mulai mendung dan lalu hujan turun dengan deras. Ditambah, liriknya yang ngena meski cukup sederhana. About coming back to the former love that has moved on, this ironic theme song touches me deeply with gentle EDM and Ariana's strong vocal.


Best Lyric : "Cause I don't wanna be without you."

Ariana Grande - One Last Time

6. Coldplay - Clocks
Saya menyebut lagu Coldplay ini sebagai salah satu single terbaiknya. Lagu yang mengisahkan tentang keputusasaan dan perjuangan seseorang untuk keluar dari masalah dalam suatu hubungan ini dibuka dengan permainan piano kelas atas yang kini menjadi ciri khas Coldplay. Seterusnya? Permainan piano itu mengiringi hingga akhir lagu bersama vokal Chris Martin yang menggugah dan permainan drum dan bass menjadi support yang luar biasa tepat menopang melodi piano yang juga dimainkan oleh Chris Martin. An absolutely stunning, perfectly crafted song accompanied with heart-melting piano performance.

Best Lyric : "Am I a part of the cure? Or Am I part of the disease?"

Coldplay - Clocks

5. Owl City - Rainbow Veins
Penyanyi favorit saya lagi! Setelah Fireflies menjadi hits, ia menelurkan berbagai karya lainnya yang mungkin tidak sepopuler Fireflies. Salah satunya adalah Rainbow Veins. Lagu yang bernuansa cheerful ini sangat cocok dinikmati sebagai teman hari-hari yang cerah atau ketika dalam perjalanan. Soal lirik, saya rasa, Adam Young sebagai frontman sangat berhasil dalam meracik lirik dengan diksi yang tepat. A friend of bright day, a lovely cheerful song, Rainbow Veins doesn't lack of rainbow universally.


Best Lyric : "Cheer up and dry your damp eyes and tell me where it rains, and I'll blend up that rainbow above you and shoot it through your veins."


4. OneRepublic - Good Life
Counting Stars karya OneRepublic memang populer, tapi bagi saya, lagu terbaik mereka justru dipegang oleh Good Life. Siulan yang mengiringi beberapa bagian lagu menjadi sajian utama, ditemani iringan drum dan gitar yang dimainkan secara apik. Meskipun secara keseluruhan liriknya menceritakan tentang sebuah perjalanan berkeliling dunia, namun pembawaan lagu ini dan beberapa kalimat yang bermakna menjadikan lagu ini berada pada posisi ke-4. This relaxing whistling song taught us to thank a life. No matter how bad your life, just listen to this song. Good life is a beyond-good song.


Best Lyrics : "Sometimes there's airplanes I can't jump out, sometimes there's bullshit that don't work now. We all got our stories but please tell me, what there is to complain about."

OneRepublic - Good Life

3. Passenger - Let Her Go
Siapa yang tidak tahu lagu ini. Single yang membuat Passenger naik daun ini adalah salah satu lagu paling baper yang pernah saya dengar. Melankolis, lirik yang puitis dengan lirik pada reff yang bergaya paradoks, suara santai Mike Rosenberg, dan sedikit selipan accapela menuju akhir lagu, undoubtely, one of the most melancholic, ironic, dan heartbreaking song that will be your best friend in a rainy day.

Best Lyrics : Chorus lyrics!

Passenger - Let Her Go

2. Coldplay - Strawberry Swing
Single Coldplay yang mungkin hampir kalian tidak pernah dengar ini ternyata berada di posisi 5 dalam daftar 10 lagu paling menenangkan secara piskologis berdasarkan studi yang dilakukan British Academy of Sound Therapy. Saya sendiri awalnya tidak terlalu tertarik dengan lagu ini, karena 15 detik di bagian awal lagu ini sudah membuat saya mati kebosanan.
Tapi, saya salah. Saya mencoba memperdalam penghayatan saya terhadap lagu ini, dan pada akhirnya.. saya membuktikan bahwa Strawberry Swing pantas masuk ke daftar 10 lagu paling menenangkan. Apa penyebabnya?
Bagian awal lagu ini memang dimulai terasa lambat, bahkan lambat sekali. Tapi perlahan, lagu ini seolah membius saya dengan kelambanan itu. Permainan gitar Afrika yang mengalun sepanjang lagu ditambah melodi yang meditatif, dan sedikit bumbu drum Afrika menuju bagian akhir lagu adalah bukti kehebatan dan keunikan Stawberry Swing dari lagu Coldplay lainnya. Liriknya pun sederhana namun puitis. Heart melting, soul relaxing. Strawberry Swing provides everything it has to grow a lot of serenity in your soul.


Best Lyrics : "Now the sky could be blue, I don't mind. Without you, it's a waste of time."

Coldplay - Strawberry Swing

1. Goo Goo Dolls - Iris
Saya harus menyerahkan mahkota juara daftar ini kepada salah satu lagu terbaik sepanjang masa, Iris! Kalian yang mungkin lahir pada tahun 90-an mengenal lagu ini. Lagu yang pernah bergentayangan di posisi pertama Billboard Adult Top 40 selama 18 minggu berturut-turut ini berhasil membuat saya bertekuk lutut sejak pertama kali mendengarkannya. Permainan gitar listrik dan drum edan, suara ngerock John Rzeznik, dan tambahan alunan mandolin di beberapa bagian lagu menjadikan lagu ini totally different dari lagu-lagu lainnya.
Soal lirik? Saya tidak bisa berbicara banyak. A meaningful lyrics + heavenly guitar and drum performance + rocking voice of John Rzeznik = Iris.


Best Lyrics : "You're the closest to heaven that I'll ever be, and I don't wanna go home right now."
Goo Goo Dolls - Iris

Itu tadi 10 lagu favorit saya. Saya harap bisa menjadi referensi yang segar untuk playlist di komputer atau smartphone kalian. Jika kalian memiliki lagu favorit masing-masing, silakan share di comment! Saya akan menanggapinya dan mungkin memasukkan honorable mentions ke dalam list ini. Have a nice day!

Comments

Popular Posts